0 Komentar
Jangan lakukan 5 hal ini bila kamu tak ingin membuat freezer kesayangan Kamu rusak

Memiliki freezer memang menyenangkan. Apalagi, ia bisa kita pergunakan untuk menyimpan bahan makanan semisal daging, sosis, dan lain sebagainya tanpa harus takut bahwa produk yang kita simpan tersebut rusak. Oleh karenanya, sebisa mungkin kita harus merawat freezer kesayangan kita, dan menjaganya sebaik mungkin.Namun, terkadang kita lalai. Beberapa hal yang sepele yang kita lakukan, ternyata dapat mengakibatkan kerusakan yang cukup berarti untuk freezer kita. Lantas, apakah kamu sudah mengetahui tentang apa saja hal yang bisa membuat freezermu rusak? Untuk lebih lengkapnya, mari kita simak artikel kami yang berikut ini. 


1. Menaruh Freezer Kesayangan Di Tempat Yang Tidak Semestinya
Sebenarnya, kecerobohan semisal ini bisa dicegah jauh-jauh hari sebelum kamu membeli freezer. Kamu bisa melakukan penyimpanan freezer di tempat yang aman, teduh, dan terhindar dari segala macam hal aneh yang dapat mencelakai freezer kesayanganmu ini.
Namun terkadang, ada saja pelanggan yang secara tidak sadar memposisikan freezer di tempat yang tidak semestinya. Sehingga, freezer yang seharusnya bisa mendinginkan makanan dengan optimal, mengalami kerusakan secara perlahan.


2. Meletakan Freezer Di Ruangan Yang Tegangan Listriknya Tidak Stabil
Setiap benda elektronik pastinya memiliki level tegangan listriknya sendiri. Tiap pabrikan juga sudah menuliskan tentang seberapa besarkan tegangan listrik yang diperlukan, di bagian body freezer, box, hingga buku manual.
Di beberapa kasus, freezer akan mengalami kerusakan karena arus tegangan listrik yang tidak stabil. Oleh karenanya, sebagai pengguna, sebaiknya kita menggunakan freezer di dalam ruangan yang tegangan listriknya stabil.  


3. Jarang Melakukan Perawatan Terhadap Freezer
Seperti halnya dengan benda elektronik lain, freezer juga memerlukan perawatan. Kegiatan ini sebenarnya cukup simple. Kamu tinggal memastikan bagian body freezer tetap bersih, dan menjaga agar tidak ada lapisan es yang terlalu tebal di bagian tabung penyimpanan.
Untuk lebih jelasnya, Kamu bisa membaca buku pedoman tentang perawatan freezer yang kamu dapatkan secara gratis. Biasanya, perawatan freezer harus kamu lakukan secara berkala, sebanyak 2 sampai 3 kali dalam setahun. Namun, bilamana freezer dirasa sudah perlu dibersihkan, kamu bisa melakukan aktifitas perawatan sesuai dengan kebutuhan. 


4. Memasukan Benda-Benda Tajam Ke Dalam Freezer
Sebagaimana dengan mesin pendingin lain, freezer juga memiliki kelemahan pada sisi tabung dalamnya. Sehingga, pengguna freezer dilarang untuk memasukan benda-benda tajam kedalam freezer, agar tidak ada resiko kerusakan pada bagian ruang penyimpanan freezer.
Selain berpotensi untuk merusak tabung penyimpanan, benda tajam tadi juga berpotensi merusak makanan yang disimpan didalam freezer. Kamu tentu tidak menginginkan hal ini terjadi kan? Maka dari itu, jangan lakukan hal ini ya.


5. Membiarkan Anak-Anak Bermain Dengan Freezer Kesayangan
Bermain, memang merupakan dunia anak-anak. Namun ini bukan berarti bahwa mereka dapat memainkan benda apapun di sekitarnya. Toh, banyak benda-benda berbahaya, yang sebenarnya mampu mencelakakan mereka, dan menghapuskan gelak tawa di raut wajah mereka.
Sebagai pemilik freezer yang bijak, sebaiknya kamu menjauhkan freezer dari sekitaran tempat anak-anak bermain. Selain menjaga mereka dari bahaya kecelakaan, anda juga mampu menghindarkan freezer anda dari kerusakan.


Oke, itulah tadi 5 hal yang seharusnya tidak kamu lakukan bila tak ingin freezer kesayangan kamu rusak. Semoga artikel ini bisa menjadi pengingat untukmu, dan dapat membantumu dalam memperpanjang umur freezer kesayanganmu ya. Sampai jumpa lagi di artikel berikutnya! 

Pusat Panduan AC Terlengkap #1