0 Komentar
5 Hal yang harus kamu perhatikan saat membeli freezer baru

Freezer, merupakan salah satu peralatan elektronik modern yang cukup dibutuhkan di zaman ini. Berbeda dengan lemari pendingin semisal kulkas dan showcase pendingin, kehadiran frozer akan lebih membantumu dalam aktifitas penyimpanan barang dalam wujud beku.Oleh karenanya, tak heran bila banyak orang yang membutuhkan lemari penyimpanan tadi,berbondong-bondong membeli freezer. Namun, setelah diamati, ternyata tidak semua pembeli mengetahui betul tentang apa saja yang harus mereka perhatikan ketika ingin membeli freezer baru.Sebagai pembeli yang cerdas, tentunya kamu ingin mengetahui tentang hal-hal yang harus diperhatikan saat ingin membeli freezer baru bukan? Bila iya, mari langsung kita simak saja artikel berikut ini:

 

1. Apakah Freezer Yang Akan Kamu Beli Sesuai Dengan Kebutuhan Yang Harus Kamu Penuhi?
Membeli freezer tentunya tak bisa sembarangan. Kamu harus dapat melihat seberapa besar kapasitas penyimpanan yang kamu perlukan, dan untuk apakah freezer tersebut akan diperuntukan. Bilapun untuk kebutuhan sehari-hari, kami menyarankan agar kamu memilih freezer berkapasitas kecil yang lebih hemat listrik.


2.Freezer Yang Akan kamu Beli, Tidak Melebihi Budget Yang Kamu Punya Kan?
Saat akan membeli sebuah freezer, kamu pasti tak bisa luput dari hal yang satu ini. Tentukanlah sedari awal tentang berapa uang yang akan kamu anggarkan, dan pastikan biaya pembelian freezer tidak melebihi anggaran awal yang sudah kamu rencanakan.


3. Ruangan Untuk Tempat Menaruh Freezer Cocok Kan?
Ini juga salah satu faktor yang harus kamu perhatikan ketika ingin membeli sebuah freezer baru. Sempitkah ia? Berapa besaran daya alir listrik yang sanggup ia tampung? Dan apakah ruangan itu cocok untuk dijadikan tempat singgasana dari freezer baru kamu?

 

4.Apakah Freezer Yang Kamu Beli Itu Memiiki Fitur Auto Defrost Dan Ramah Lingkungan?
Coba perhatikan dengan seksama. Umumnya, freezer memiliki lapisan es yang cukup keras. Lapisan es ini, sebenarnya dapat menghambat proses pembekuan benda yang disimpan. Terdapat dua cara untuk membersihkan lapisan es tadi bisa dengan menggunakan fitur auto defrost atau manual defrost.Dengan fitur auto defrost ini, kamu hanya harus memindahkan barang dan makanan yang anda simpan tadi, kemudian membiarkan lapisan es mencair secara otomatis. Ketika lapisan tadi sudah bersih, anda bisa memasukan kembali barang dan makanan tadi, dan freezer mampu kembali bekerja secara optimal dalam membekukan barang yang kamu simpan.Selain fitur Auto Defrost, pastikan juga setiap barang elekronik yang kamu beli, ramah untuk lingkungan.

 

5.Pastikan Freezer Idaman Kamu tersebut Memiliki Garansi Yang Dapat Diklaim Dengan Mudah!
Setiap pemilik barang elektronik pasti pernah dipusingkan ketika barang yang ia punya mengalami kerusakan. Biarpun itu sebenarnya hanya kerusakan ringan saja, bagi pengguna yang tidak mengerti betul tentang cara memperbaikinya, pasti akan mencari jasa service barang elektronik kesana-kemari.Selain harus berpusing-pusing mencari jasa service, pemilik juga akan kembali dipusingkan dengan budget perbaikan barang yang harus dibayar. Duh, tidak terbayang bukan?Ini tentunya akan lain cerita bila kamu memiliki garansi atas produk yang kamu beli. Walaupun sebenarnya jaminan kualitas freezer baru yang kami jual begitu baik, kamu tidak akan begitu dipusingkan, bila tiba-tiba kamu menjumpai kerusakan pada freezer kesayangan.

Oke, sekian dulu artikel kami tentang  5 hal yang harus kamu perhatikan saat membeli freezer baru. Semoga kamu bisa terbantu dengan artikel ini, terimakasih telah menyimak artikel kami ya!

Pusat Panduan AC Terlengkap #1